Koleksi Gelas Coca Cola Dari McDonald [ 2014 Edition ]


Tidak asing lagi kalau McDonald sering memberi free item untuk menu tertentu . Mulai dari gantungan kunci , patung , hingga gelas . Tak hanya unik tapi juga terbatas dalam jangka tertentu . Gelas cantik ini bisa anda dapatkan hanya dengan membeli Paket Hemat Large . Awal mulanya saya sendiri tidak begitu tertarik untuk mengkoleksinya , tapi setelah dua kali melakukan pemesanan delivery melalui telepon , saya jadi tertarik untuk membelinya lagi . 



Promo ini berlaku hanya sampai 31 Oktober 2014 . Saya sendiri telat mendapatkan informasi mengenai promo ini . Jika lebih awal mungkin bakalan terkumpul lebih dari 2 sekarang . *hehehe*


Sayangnya harga Junk Food di Indonesia (khususnya di Medan) tergolong tinggi . Untuk satu paket hemat large cheeseburger saja sudah seharga Rp31.362 jika meminta upsize akan di kenakan biaya tambahan Rp4.091 dengan pajak total hampir mencapai Rp50.000 . Mungkin karena pendapatan di Medan masih tergolong rendah . Walau begitu , tak sedikit pula yang sering dan hobi memilih untuk makan siang / makan malam hingga sarapan di restoran McDonald . 

Post a Comment

0 Comments